6/recent/ticker-posts

SMPN 4 Cipongkor turut serta dalam meriahkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka

Cipongkor, Beritaedukasi.com - SMPN 4 Cipongkor turut serta dalam meriahkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka yang digelar di Balai Usaha Pramuka (BUPER) Saguling, Kecamatan Cipongkor. Kepala Sekolah, Bapak Sumaroto, S.Pd., M.Pd., mengikuti acara tersebut dengan semangat mengajak seluruh guru untuk mendukung kegiatan ini.

Acara yang dihadiri oleh beberapa guru SMPN 4 Cipongkor, antara lain Pak Achmad, Pak Dede, Pak Andri, Pak U. Hendar, dan bu Eka serta guru lainnya ini bertujuan untuk memperkuat semangat kepramukaan di kalangan siswa. Para guru dengan penuh dedikasi mendampingi dan membimbing siswa-siswi untuk aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan kepramukaan.

Pada perayaan kali ini, siswa-siswi SMPN 4 Cipongkor dibagi menjadi dua regu, yaitu regu putra dan regu putri. Masing-masing regu memiliki tugas dan kegiatan yang berbeda. Regu putra diberikan tugas untuk mengikuti berbagai perlombaan dan tantangan pramuka, sedangkan regu putri akan mengikuti kegiatan yang fokus pada ketrampilan dan kecerdasan.


Kepala Sekolah SMPN 4 Cipongkor, Pak Sumaroto, S.Pd., M.Pd., berharap agar keikutsertaan sekolah dalam acara ini dapat meningkatkan semangat belajar dan kepekaan sosial siswa. "Kegiatan ini memainkan peranan penting dalam membentuk karakter siswa agar menjadi pribadi yang tangguh, mandiri, dan memiliki rasa solidaritas yang tinggi," ujar Pak Sumaroto.

Selain itu, Pak Sumaroto juga berpesan kepada seluruh guru SMPN 4 Cipongkor untuk selalu berpartisipasi aktif dalam mendampingi kegiatan kepramukaan. Ia berharap kehadiran guru-guru tersebut dapat memberikan teladan yang baik kepada siswa-siswi dalam menjalankan setiap kegiatan pramuka.


Dalam kesempatan ini, SMPN 4 Cipongkor mengucapkan selamat HUT Pramuka yang ke-63. Semoga semangat kepramukaan ini terus tumbuh dan berkembang di SMPN 4 Cipongkor serta dapat memupuk jiwa kepemimpinan, keberanian, dan cinta lingkungan pada setiap diri siswa.**(red

Post a Comment

0 Comments