6/recent/ticker-posts

Kafilah Pentas PAI SD KBB Raih Tropi di Tingkat Provinsi Jawa Barat 2023

 


Beritaedukasi.com - TIM KBB Pentas PAI berhasil menjadi perbincangan ramai usai meraih satu tropi dalam ajang bergensi Pentas PAI tingkat provinsi Jawa Barat 2023. Juara 1 MHQ putri atas nama Raysa Raudhol Al Afifah dari SDN Pasirhalang 2 kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, berhasil membawa pulang tropi tersebut setelah menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam pentas PAI tingkat provinsi. dan menjadi wakil Jawa Barat ketingkat nasional pada bulan September di Jakarta

Sebagai penghargaan atas prestasi gemilang yang diraih, Pengurus KKG PAI memberikan ucapan selamat kepada Raysa dan tim pentas PAI SD KBB atas pencapaiannya tersebut. Pengurus KKG juga mengapresiasi kerja keras dan dedikasi dari seluruh anggota tim dalam melatih diri serta mempersiapkan diri untuk meraih prestasi di ajang bergengsi ini.

Prestasi yang berhasil diraih oleh Kafilah Pentas PAI SD KBB memberikan bukti bahwa pendidikan Agama Islam masih sangat penting, terlebih lagi jika dikemas dalam bentuk yang menghibur seperti pentas PAI. Di era modern yang serba digital ini, kekhawatiran bahwa nilai-nilai agama akan kehilangan tempatnya di tengah kecanggihan teknologi semakin menguat. Namun, prestasi semacam ini membuktikan bahwa budaya agama masih terus dilaksanakan dan diterapkan secara aktif dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia.

Kafilah Pentas PAI SD KBB diharapkan bisa menjadi penyejuk bagi siswa-siswi di seluruh KBB dalam membangun karakter yang kuat dan nilai-nilai keagamaan yang kokoh. Semoga prestasi semacam ini bisa terus diraih dan melestarikan budaya agama di Indonesia.**(red


Sumber berita: Asep Tingkin,S.Pd., M.Pd.

Post a Comment

1 Comments

  1. alhamdulillah..seiring peluncuran program Kab.Bandung Barat sekolah tahfidz quran, maka ini sesuatu yang patut di apresiasi oleh pemerintah KBB,mengingat lounching sekolah tahfidz quran itu baru diresmikan pada tanggal 19 Juni 2023 bertepatan dengan hari jadi Kab.Bandung Barat ke 16

    ReplyDelete